Senin, 16 September 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Puluhan Pengendara Terjatuh Akibat Ceceran Tahan dan Batu Krikil Depan PT LBI Kecamatan Kopo

BANTENPRO.CO.ID,Serang – Beberapa pengendara sepeda motor terjatuh akibat jalan licin adanya Ceceran tahan dan batu krikil dampak aktifitas kendaraan dari PT LBI Desa Gabus, Kecamatan Kopo, Kabupaten Serang-Banten, Rabu 29 Maret 2023.

Banyak masyarakat meluhkan banyaknya tanah berceceran dan batu krikil di depan pintu masuk pabrik PT LBI di Desa Gabus kecamatan Kopo Kabupaten Serang, tapi tidak ada Instansi yang berani bertindak, Alhasil sejumlah pengendara motor berjatuhan menjadi korban akibat jalan licin.

Adalah Rohim (30) pengendara motor saat melintas di depan proyek urugan PT LBI jatuh Akibat dampak jalan yang licin, hingga lumpur tanah mengotori kendaraan dan pakaian.

“Iya pak jalan licin motor tidak seimbang Alhamdulillah hanya luka ringan, untuk pengendara yang melintas di jalan ini (depan proyek PT LBI) harap berhati-hati, dan buat yang punya proyek stop dulu aktivitasnya ini tanah bececeran masih banyak jangan nambah korban lagi,” jelas Rohim.

Hal ini juga senada diucapkan warga setempat Mini (35) ibu muda yang juga tinggal di sekitar proyek tersebut meminta pihak PT LBI untuk sementara menyetop aktivitas proyek dampak akibat ceceran tanah di jalan.

“Ya pak, stop dulu aktivitas proyek, ini jalan berlumpur pengendara ada jatuh, saya juga tinggal disini pak, kalau cuaca panas jalan ini berdebu, apalagi ini jalan becek licin,” ucap mini dari warung saat ditemui awak media di lokasi.

Sementara itu Amak (45) selaku tokoh organisasi masyarakat (ormas) saat di lokasi meminta proyek dihentikan sementara harus menjalani Standar Operasional Prosedurnya (S.O.P).

“Betul banyak pengendara yang berjatuhan, menurut warga ceceran tanah ini aktivitas dari proyek yang ada di desa Majasari, kami meminta di stop dulu dan harus S.O.P, jangan seperti ini tanah dibiarkan berceceran, dan apabila tidak di stop hingga korban berjatuhan, tidak menutup kemungkinan kami bersama warga akan melakukan aksi,” pungkasnya.***

Tambahkan Teks Tajuk Anda Di Sini

Bagikan Artikel

Scroll to Top