Senin, 17 Februari 2025

Walikota dan Wakil Walikota Naik Ojek Online ke Pawai Budaya HUT RI dan HUT Kota Serang

Mahyadi

| Rabu, 23 Agustus 2023

| 15:44 WIB

Walikota Syafrudin dan Wakil Walikota Serang Subadri Usuludin naik Ojol dari Pemkot ke pawai kebudayaan di Alun-alun Kota Serang (Foto: istimewa)

SERANG, BANTENPRO – Masih dalam rangkaian HUT Ke-16 Kota Serang dan HUT Kemerdekaan Ke-78 RI, Pemerintah Kota Serang gelar Kirab Pawai Budaya Tahun 2023 tingkat Kota Serang yang diikuti oleh seluruh OPD, Instansi serta Sekolah tingkat SD, SMP se-Kota Serang, Rabu 23 Agust 2023.

Ada yang unik kali ini, orang nomor satu dan nomor dua di Kota Serang kompak gunakan kendaraan roda dua Ojek Online (Ojol) dari Pusat Pemerintah menuju Alun-alun Kota Serang.

“Kami berharap setelah ada pawai budaya ini, ini juga menjadi icon Kota Serang yang sudah diselenggarakan setiap tahunnya di Kota Serang, sehingga kami harap anak-anak kita semakin tahu bahwa budaya di Kota Serang sangat beragam,” ujar Walikota Serang kepada awak media.

Sementara itu Wakil yang Serang Subadri Usuludin kegiatan pawai budaya ini di selenggarakan setiap tahun nya dalam rangka HUT Kota Serang. Di ikuti oleh seluruh OPD di lingkungan Pemerintah Kota Serang, sekolah-sekolah, dan juga unsur lainnya yang ada di kota serang.

“Di antar teman teman dari komunitas Ojek online serang menuju lokasi pawai budaya dalam rangkaian HUT Kota Serang Ke-16 di Alun-alun barat kota serang,” katanya.

Selain Kirab Pawai Budaya, Rangkaian HUT Ke-/8 RI dan Perayaan HUT Ke-16 Kota Serang juga akan dilaksanakan Serang Fair selama 5 Hari kedepan yang dimulai pada Tanggal 23 Agustus hingga 27 Agustus mendatang.

Bagikan Artikel

Terpopuler

Scroll to Top