Jumat, 28 Maret 2025

Ingin Mencoba Sesuatu Yang Baru, Aktor dan Komedian Bedu Ikut Nyaleg DPRD Banten Dapil IX Tangsel

Mahyadi

| Jumat, 12 Mei 2023

| 23:16 WIB

BANTENPRO.CO.ID, Serang – Pemilu tahun 2024 mendatang bukan hanya kalangan politiksi yang maju sebagai calon legislatif (Caleg) ada pula kalangan artis.

Seperti salah satu aktor dan komedian yang akrab dipanggil Bedu memiliki nama asli Harabdu Tohar terlihat ikut mendampingi Partai Amanat Nasional (PAN) Banten daftar ke KPU Banten.

Usai ikut mengikuti PAN Banten daftar, Aktor dan juga komedian Bedu mengaku optimis maju sebagai caleg di Dapil IX Tangsel untuk DPRD Banten.

“Selain ingin berjuang untuk kesejahteraan masyarakat provinsi Banten khususnya Tangsel, saya juga ingin mencoba sesuatu yang baru karna fesen saya ada di organisasi,” ungkapnya kepada awak media di KPU Banten, Jumat 12 Mei 2023.

BACA Partai Berawalan P Miliki Caleg Mantan Narapidana Daftar ke KPU Kota Serang

Selain itu Bedu juga mengungkapkan, ia maju sebagai Caleg karena dirinya diminta oleh partai PAN untuk maju di dapil Tangsel.

“Fokus yang penting bisa menjalankan fungsi dewan, mudah-mudahan yang saya jalankan bisa berpihak atau berorientasi kepada masyarakat khususnya dapil saya,” tegasnya.

Untuk maju di Dapil IX Tangsel, Bedu mengaku belum mempunyai persiapan sebagai Caleg, hanya mempersiapkan fisik dan mental kuat.

“Mental harus siap, siap terima kalau terpilih dan siap terima jika tidak terpilih,” tegasnya.

BACA Jalan Kaki, NasDem Kota Serang Serahkan Berkas 45 Caleg Ke KPU Kota Serang

Dimatanya polisi sebuah seni seperti kegiatan dirinya yang berkecimpung di dunia keartisan tidak jauh dari kesenian.”Saya suka berproses kalau berkesenian saya juga Senin,” tutupnya.***

Bagikan Artikel

Terpopuler

Scroll to Top