Sabtu, 22 Maret 2025

Pelepasan Siswa Skh Samantha Kota Serang Berlangsung Meriah

Mahyadi

| Rabu, 21 Juni 2023

| 14:47 WIB

BANTENPRO.CO.ID, Serang – Sekolah Khusus (SKH) Samantha Kota Serang menggelar pelepasan siswa-siswi dari jenjang SD, SMP dan SMA yang digelar di gedung PKPRI Kota Serang, Rabu 21 Juni 2023.

Kepala Sekolah SKH Samantha Kota Serang Sunaeni menyampaikan bahwa, sekolah ini sudah berdiri sejak tahun 2003 dan baru pertama kali mengadakan perayaan pelepasan siswa dan pentas seni.

“Kegiatan ini dalam rangka pelepasan anak siswa-siswi dari jenjang SD, SMP dan SMA dan pentas seni untuk anak-anak siswa-siswi SKh Samantha Kota Serang. Kalau untuk kelulusan kami dari tahun 2003 sampai saat ini jadi kisaran 20 tahunan,” ujarnya kepada awak media.

BACA https://bantenpro.co.id/ketua-meu-fkui-ardi-findyartini-rsud-banten-sudah-sangat-siap-jadi-rs-pendidikan-kedokteran-fk-untirta/

Sedangkan terkait SKH Samantha Kota Serang memiliki metode ajar sendiri, Sunaeni menerangkan bahwa, metode tersebut adalah menyesuaikan dengan kebutuhan anak.

“Misalnya anak tuna rungu, tunagrahita, autis atau tunadaksa itu disesuaikan dengan kemampuannya masing-masing,” jelasnya.

Bahkan, selain itu pihaknya terus melakukan penggalian potensi yang dimiliki anak didiknya.”Dengan acara seperti ini kita bisa melihat minat dan bakat anak-anak,” ujarnya.

Sedangkan untuk jenjang karir yang telah diraih oleh lulusan SKh Samantha Kota Serang salah satunya telah menjadi sekuriti perumahan, swlayan, bengkel dan lainnya. Untuk saat ini juga, masih dikatakan Sunaeni, murid yang terdaftar di dapodik ada 63 siswa.

“Kalau lulusan saat ini SD sebanyak 6 siswa, SMP 2 siswa dan SMA LB 6 siswa,” jelasnya.

BACA https://bantenpro.co.id/jadwal-pendaftaran-ppdb-banten-sman-smkn-jalur-zonasi-perpindahan-ortu-dan-prestasi/

Sunaeni berharap, dengan kegiatan ini bisa memupuk tali silaturahmi antara orangtua, guru dan warga sekitar sekolah. Kemudian, menampilkan kreatifitas seni baik pihak guru dan para siswa dan mencetak bibit yang akan menjadi berprestasi di O2SN, LKSN dan lainnya. ***

Bagikan Artikel

Terpopuler

Scroll to Top